Manfaat Dari Daun Jarak Di Apotik Hidup

Manfaat Dari Daun Jarak Di Apotik Hidup
Di Posting Oleh : Admin
Kategori : Kandungan Zat Kimia pada Daun Jarak Manfaat Dari Daun Jarak Di Apotik Hidup Blog Tutorial, Teknologi dan Kesehatan: Mangaip Blog

Obat Tradisional | Obat Alam | Obat Non Kimia | Obat Kebun Sendiri | Obat Apotik Hidup

manfaat yang bisa kita dapatkan dari daun jarak, minyak jarak, akar, serta biji jarak untuk kesehatan tubuh.

    Bermanfaat untuk mengatasi gatal, jamur, dan koreng

Bagi anda yang memiliki masalah kulit seperti gatal-gatal, koreng, atau jamur anda bisa mengatasinya dengan menggunakan daun jarak yang di manfaatkan minyaknya. Anda bisa mendapatkan minyak jarak ini di toko herbal atau tukang urut. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, anda bisa meanaskan minyak jarak terlebih dahulu. Setelah itu, celupkan kapas pada minyak tersebut padda bagian kulit yang terdapat jamur atau gatal-gatal.

    Bermanfaat untuk mengatasi luka pendarahan

Selain bermanfaat untuk mengatasi gatal-gatal, juga bisa di manfaatkan untuk mengobati luka atau pendarahan. Anda bisa mendapatkan manfaat daun jarak ini dari minyaknya, siapkan 2 sendok teh minyak jarak, kemudian anda bisa mencampurkannya dengan 2 sendok makan vaselin, sejari tangan cendana atau kayu kacang, dan ¼ sendok teh belerang. Setelah itu, panaskan bahan-bahan alami yang telah disiapkan sebelum di oleskan. Namun, jika pendarahannya baru keluar anda bisa memanfaatkan getah daun pisang terlebih dahulu setelahnya perawatan dengan menggunakan daun jarak yang tellah di olah.



    Bermanfaat untuk mengobati sakit gigi berlubang

Kandungan getah dari daun jarak ini besifat anti mikroba yang dapat menghilangkan staphylococcus, esherechia coli, dan streptococcus. Perlu anda ketahui bahwa kandungan ini bisa anda manfaatkan sebagai obat untuk mengatasi sakit gigi, atau gangguan kesehatan gigi yang lainnya. Siapkan getah dari daun jarak, kemudian tempelkan getah kapas pada gigi yang sakit dengan bantuan kapas.

    Bermanfaat untuk mengatasi sariawan

Manfaat daun jarak untuk kesehatan yang lainnya yaitu bisa mengobati sariawan secara alami. Manfaat ini bisa anda dapatkan pada getahnya, yaitu cukup dengan mematahkan tangkai daun jarak. Kemudian ambil getah dari tangkai daun jarak tersebut, lalu tepelkan pada bibir yang terdapat sariawan.

    Bermanfaat untuk mengobati batuk dan mengencerkan dahak

Manfaat daun jarak untuk kesehatan lainnya yaitu dapat mengatasi batuk dan dapat membantu dalam mengencerkan batuk berdahak. Dala hal ini anda bisa memanfaatkan akar daun jarak ini, yaitu dengan cara di rebus. Langkah pertama bersihkan telebih dahulu akar daun jarak ini dengan air, kemudian rebus dengan air sebanyak 7 gelas sapai mendidih. Minumlah air rebusan tadi secara rutin dan teratur saat pagi dan sore sampai sembuh.

    Bermanfaat untuk mengatasi perut kembung dan masuk angin

Gangguan kesehatan lainnya yang bisa di obati dengan daun jarak ini yaitu perut kembung serta masuk angin. Untuk mengatasi masalah ini anda bisa memanfaatkan khasiat daun jarak. Langkah pertama siapkan beberapa helai daun jarak pagar yang tua, kemudian biarkan sampai layu terlebih dahulu, lalu oleskan daun jarak tersebut dengan minyak telon, minyak kelapa atau minyak kayu putih. Setelah itu, tempelkan daun jarak tersebut pada bagian perut, biarkan sampai beberapa jam. Lakukanlah cara ini sehari sekali secara rutin.

    Bermanfaat untuk mengatasi susah BAB


Bagi anda yang memiliki masalah dalam buang air besar atau BAB, bisa anda atasi dengan memanfaatkan daun jarak sebagai herbal alami. Langkah pertama siapkan beberapa helai daun jarak, cuci dengan air mengalir, kemudian kukus sampai daun layu. Setelah itu, anda bisa langsung mengkonsumsi daun jarak ini, dan lakukanlah cara ini secara teratur sampai masalah BAB lancar kembali,

    Bermanfaat untuk menurunkan panas

Manfaat daun jarak untuk kesehatan lainnya yaitu dapat rnunurunkan suhu panas pada tubuh. Bagi anda yang mengalami masalah panas dalam atau demam dan sebagainya bisa di atasi secara alami dengan memanfaatkan daun jarak sebagai obat herbal. Langkah pertama siapkan beberapa helai daun  jarak segar kemudian bersihkan dengan air mengalir, lalu oleskan daun jarak tersebut dengan minyak, dan panaskan daun jarak ini di atas kompor. Setelah itu, tempelkan pada bagian perut selama beberapa jam. Olahan herbal daun jarak ini juga bisa untuk anak atau bayi yang terkena serangan panas.

    Bermanfaat untuk mengobati rematik


Manfaat daun jarak untuk kesehatan lainnya yaitu dapat mengobati sakit rematik. Untuk mendapatkan manfaat ini langkah pertama yang bisa anda lakukan yaitu siapkan beberapa helai daun jarak, kemudian tumbuk sapai halus, dan campurkan dengan air secukupnya. Setelah itu, oleskan pada bagian kaki atau lokasi yang terasa sakit serta pada kulit yang mengalami masalah eksim. Lakukanlah cara ini secara rutin dan teratur 2 kali dalam satu hari.

Baca juga tentang penyakit rematik sehingga kita tau penyebab dan cara pencegahannya agar tidak terkena rematik, lihat juga manfaat jahe merah untuk rematik atau obat rematik alami lainnya.

    Mengencangkan Payudara

Daun jarak dapat digunakan untuk mengencangkan payudara. Caranya mudah yaitu siapkan 5 lembar daun jarak, 1 rimpang jahe, 2 buah pisang dan sedikit garam. Campurkan semua bahan tersebut dengan cara menumbuknya, lalu tempelkan pada lingkaran sisi payudara secara merata. Diamkan hingga kering lalu bersihkan dengan air hangat.

    Membersihkan Lidah Bayi


Daun jarak untuk membersihkan lidah bayi. Biasanya terdapat sisa-sisa asi pada lidah bayi berwarna putih. Cara membersihkannya yaitu: Petik daun jarak pagar untuk mendapatkan getahnya. Ambil getah tersebut untuk membersihkan lidah bayi dengan cara menempelkannya pada lidah hingga kotoran pada lidah bayi menempel pada getah tersebut lalu buang.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

sehat dengan Vitamin kala Puasa

Ciri-ciri Tanaman Beluntas

Mari makan sehat kala Berpuasa